ayeuna tabuh

Selasa, 08 Oktober 2013

Bahagia

Rasakanlah.
Bahagia itu disaat udara setelah hujan membelaimu. dan hangat kopi juga beberapa batang rokok menjadi sempurna. Juga canda tawa kawan yang membuat dunia milik kita.
Terduduk di pinggir jalan di bawah lautan langit yang hitam disertai ribuan cahaya bintang dan bulan yang terlihat tenang.
Tak ku butuhkan megah gedung atau ramai diskotik atau meja billiard atau juga ratusan juta uang untuk kesenangan.
Karena kebahagiaan ini begitu sempurna. disaat pikiran kita terfokus pada hangat kopi dan rokok yang selalu melambai.
Tak perlu kau pikirkan biaya. karena dibawah langit ini adalah milik kita.
Tak perlu kau ributkan mewah barangmu. karena dibawah langit ini bintang milik kita.
Tak perlu kau pusingkan dentuman musik dan sodokan bola. karena kesederhanaan ini adalah bahagia.
Terkadang manusia bisa bahagia karena ego/keinginan yang tinggi. padahal keinginan adalah sumber penderitaan.
Cukup dengan kesederhanaan. Maka kau menjadi manusia paling bahagia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar